Disbudparpora Bijaki Sewa Lapak Seminimal Mungkin

, – Kepala Dinas , Pariwisata, Pemuda dan () Kabupaten , Kalpin berjanji akan membijaki sewa lapak di area Sport Center Kereng Humbang – Kasongan yang sudah dibangun untuk Usaha Jecil Menengah (UKM) seminimal mungkin. Janjinya ini diungkapkannya kepada media, Selasa (3/9), di ruang kerjanya.

Maksudnya, nilai sewanya kita buat semurah-murahnya. Sehingga, masyarakat yang berdagang makanan, snack dan minuman ringan di lapak-lapak yang sudah tersedia itu terjangkau saat membayar biaya sewanya perbulan. “Sehingga, para pedagang yang menyewa di lapak tersebut, selain tidak merasa keberatan, juga bisa mendapat keuntungan,” kata Kalpin.

Dan, bagi Disbudparpora menurutnya, untuk menyewakan lapak di sekitar kawasan Sport Center itu kepada masyarakat, tidak harus mendapatkan keuntungan seperti milik pribadi, tapi yang terpenting masyarakat pengguna /penyewa bisa mendapat keuntungan dari hasil dagangannya, sementara untuk Pemkab Katingan melalui Disbuparpora ada pemasukan untuk Pemkab Katingan, yang disebut Pendapatan Asli Daerah () setiap bulan atau setiap tahunnya.

Untuk membijaki itu semua, dirinya meminta kepada para pedagang yang berkeinginan menyewa lapak itu nantinya, agar bersabar dulu. Karena, sampai hari ini Disbudparpora masih melakukan rapat penentuan nilai sewanya. Karena, nilai sewa lapak itu harus dibuat berdasarkan Peraturan Bupati (Perbup). “Tidak asal sebut nilai sewa semaunya saja,” ujarnya.

Sehubungan dengan itulah, dirinya mengingatkan kepada masyarakat yang ingin menyewa lapak itu nantinya, agar tidak mempercayai siapapun saja yang menyebutkan nilai sewa lapak tersebut. “Kalau sudah rangkum nanti, kita akan undang semua calon penyewa,” pungkas mantan staf akhli Bupati ini
(abu)