Barsel Bakal Miliki Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu

BALANGANEWS, BUNTOK – Kabupaten Barito Selatan bakal memiliki pusat layanan haji dan umrah terpadu atau PLHUT. Saat ini tengah dibangun gedung pusat layanan haji terpadu.

“Alhamdulillah berkat dukungan Kakanwil Kemenag Provinsi Kalteng pada tahun ini kita akan memiliki gedung pusat pelayanan haji dan umrah terpadu,” kata Arbaja, kamis (13/6/2024).

Masih dikatakan Arbaja dengan adanya pusat pelayanan ini nantinya seluruh aktivitas baik proses pendaftaran haji terpusat di kantor ini.

“Kita juga telah bekerjasama dengan bank BSI yang ditunjuk oleh pemerintah untuk memberikan layanan di gedung ini nantinya,” ucap Kepala Kemenag Barsel.

Ia menyampaikan gedung ini juga menjadi sarana untuk melakukan pembinaan Jamaah Haji dan manasik.

Pihaknya berharap hal ini nantinya semakin memudahkan akses dan meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat serta semakin merasakan kehadiran Kementerian Agama.

“PLHUT ini merupakan salah satu etalase Kemenag yang dapat memberikan pelayanan lebih baik dan terintegrasi bagi masyarakat yang berencana melaksanakan ibadah haji dan umrah,” jelas dia.

Sebelum ada nya pusat pelayanan haji harus ke sana kemari mengurus keperluannya. Dengan adanya PLHUT ini semua proses menjadi terpusat, sehingga lebih mudah. (lam)