Pj Bupati Barsel Sambangi DPRD Barsel dan Forkopimda

SAVE 20220525 175831

BALANGANEWS, BUNTOK – Pejabat (Pj) Bupati Barito Selatan (Barsel) Lisda Arriyana, S.Sos langsung menyambangi pimpinan DPRD setempat, Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, Polres, dan KPU Barsel untuk konsolidasi serta menyampaikan tembusan keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri).

“Yaitu dalam surat keputusan tersebut, bahwa pemerintah daerah meliputi Bupati dan pimpinan lainnya wajib berkoordinasi untuk pembangunan Barsel,” kata Pj Bupati Barsel, Lisda Arriyana, S,Sos, Rabu (25/5/2022).

Masih dikatakan Lisda Arriyana, sudah sewajibnya seorang pimpinan daerah berkunjung dan memperkenalkan diri. Selain itu dalam rangka menyelaraskan program kerja di kabupaten bertajuk Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini.

Lebih dalam kata dia, pada Kamis (26/5/2022) pihaknya akan menggelar halal bihalal. Dilanjutkan Jumat (28/5/2022) senam bersama dan kunjungan ke kantor SOPD yang ada di daerah tersebut.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pimpinan yang menyambut saya tadi,” ucap Bupati Barsel.

Untuk Dandim 1012 Buntok dan Kepala Kejaksaan Negeri Buntok, pihaknya akan mengatur ulang konsolidasi.

Sebab Dandim 1012 Buntok dan Kejari masih belum berada di tempat, akan di-schedule ulang pertemuan ke depan. (lam)