BALANGANEWS, TAMIANG LAYANG – Dalam rangka meningkatkan rasa nasionalisme dan bertepatan pada moment Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, Kepolisian Resor Barito Timur menggelar kegiatan lomba menggambar bagi siswa tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Barito Timur.
Perlombaan yang digelar di Mapolres Barito Timur, Senin (17/8/2020) ini diinisiasi Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bartim ini, dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan tersebut diikuti sedikitnya 49 orang anak yang terdiri dari 19 orang untuk kategori Sekolah Dasar (SD) dan 30 orang tingkat SLTP.
Kapolres Barito Timur AKBP Hafidh Susilo Herlambang melalui Kasat Lantas Iptu Sugeng mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan peringatan puncak HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 dengan tema Indonesia Maju ini, dengan menghadirkan para juri yang berkompeten di bidangnya yakni Megawati Limbong, Ekatniyati, dan Siti Rukayah.
Lebih lanjut Iptu Sugeng mengatakan dari hasil perlombaan yang digelar sejak pagi hari itu, untuk tingkat SD Juara 1 diraih Gret Gracello Christian dengan 275 point, Juara 2 Noor Humairatunnisa dengan 225 point dan Juara 3 diraih Devincen Cristvior dengan 210 point.
“Sedangkan untuk tingkat SLTP, Juara 1 diraih I Dewa Ayu Puspa Dewi dengan 285 point, Juara 2 Nayla Az Zahra dengan 260 point serta Juara 3 diraih oleh M. Hasabi AS Shidiqi dengan 220 point,” ucapnya
Kepada para pemenang lomba, kata Iptu Sugeng mendapatkan tropy berserta piagam penghargaan dan uang pembinaan yang diserahkan langsung oleh Kapolres Barito Timur AKBP Hafidh Susilo Herlambang, yang didampingi para PJU Polres Barito Timur. (yus)