BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kuala Kapuas menunjukkan partisipasi aktif dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.
Dimana dalam pelaksanaan pemungutan suara tersebut berjalan dengan tertib dan lancar, sejalan dengan upaya pemerintah menjamin hak pilih setiap warga negara tanpa terkecuali.
Kepala Rutan Kapuas, Bapak Daniel Kristianto,
menyampaikan bahwa pelaksanaan Pilkada di Rutan dilakukan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
“Kami bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kapuas untuk memastikan WBP dapat menyalurkan hak pilih mereka dengan mudah dan aman. Ini adalah bentuk komitmen kami dalam mendukung demokrasi yang inklusif,” ujarnya, kamis (28/11/2024).
Lanjutnya dimana seluruh proses pemungutan suara dilakukan di bawah pengawasan ketat, dengan tetap memperhatikan aspek kerahasiaan dan kebebasan pemilih.
“Para WBP pun terlihat antusias dan mengikuti seluruh proses dengan baik, sebagai wujud tanggung jawab mereka sebagai bagian dari masyarakat,” pungkasnya
Karutan juga menjelaskan melalui partisipasi WBP dalam Pilkada ini, Rutan Kapuas ingin menunjukkan bahwa warga binaan juga memiliki hak dan tanggung jawab yang sama sebagai pemilih.
Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi salah satu langkah dalam pembinaan mental dan sosial WBP, sehingga mereka tetap merasa dilibatkan dalam proses pembangunan bangsa. (put)