Ketua DPD PAN Mura Instruksikan Pengurus, Kader Serta Simpatisannya Terus Kerja Keras Memenangkan Heriyus-Rahmanto

BALANGANEWS, PURUK CAHU – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Murung Raya (Mura) menginstruksikan kepada para seluruh Pengurus, Kader dan simpatisan Partainya untuk semakin giat, terus bekerja keras dan bergerak dalam memenangkan Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut 1 (satu) Heriyus Midel Yoseph dan Rahmanto Muhidin menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Murung Raya (Mura) Tahun 2024 yang hanya tersisa kurang dari 1 (satu) bulan lagi.

H. Gunawan meminta kepada semua pihak di dalam tubuh Partai Amanat Nasional (PAN) agar terus bergerak serta tidak terlena dengan hasil survei.

“Sekarang telah mendekati hari H dan kurang dari 1 (satu) bulan lagi, menuju hari yang paling penting tersebut. Untuk itu kepada seluruh Pengurus, Kader serta simpatisan Partai PAN di manapun berada di Wilayah Kabupaten Murung Raya (Mura), agar terus bergerak dalam memperkenalkan Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut 1 (satu) dan menyampaikan Visi, Misi, Program Unggulan dan Program Prioritas dari Paslon kepada masyarakat. Yakin kan masyarakat agar mau dan tertarik untuk memilih Paslon Nomor Satu,” kata H. Gunawan saat ditanyakan Balanganews.com, pada hari ini, Rabu (30/10/2024) Di Ruang Kerjanya.

H. Gunawan menyebut perjuangan Partai PAN yang adalah salah satu dari Partai Pengusung Paslon Nomor Urut 1 (satu) Heriyus Midel Yoseph dan Rahmanto Muhidin ini masih belum selesai. Dirinya pun menyambut baik dari hasil beberapa lembaga survei yang menempatkan elektabilitas Paslon Nomor Urut 1 (satu) Heriyus Midel Yoseph dan Rahmanto Muhidin berada diposisi pertama.

“Dalam kesempatan yang sangat baik ini saya menyampaikan bahwa perjuangan kita semua Partai PAN, selaku Parpol Pengusung masih panjang dalam menjemput kemenangan Paslon yang disingkat HEBAT. Dari survei yang dirilis oleh beberapa lembaga survei, walaupun semakin hari terus semakin menunjukkan peningkatan elektabilitas dari Paslon Nomor Urut 1 (satu). Kita harus terus bergerak yakinkan masyarakat pemilih agar mantap hatinya untuk memilih HEBAT hingga sampai pada hari H nya,” kata H. Gunawan yang juga adalah Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Murung Raya (Mura) terpilih 2 (dua) Periode dari Dapil 3 (tiga) Murung Raya ini.

Ia mengingatkan kepada semua pihak agar tidak terlena dengan hasil dari Lembaga Survei. Ia meminta agar para Kader terus menyerap aspirasi dan turun langsung ke masyarakat di saat momen masa Kampanye Pilkada Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Murung Raya (Mura) Tahun 2024 ini.

“Karena itu saya mengingatkan, baik untuk diri saya maupun untuk kita semua bahwa dengan adanya kenaikan dari hasil survei itu tentunya tidak akan membuat kita terlena, tidak merasa berpuas diri. Tetap selalu bekerja keras untuk merebut hati dan simpati dari warga masyarakat kita. Terus mendekatkan diri ke masyarakat, selalu berhati – hati menjaga perkataan dan sikap agar semakin nyaman saat masyarakat mendengarkan penyampaian kita dan dekat dengan kita,” tambah H. Gunawan.

“Tantangan semakin berat dalam beberapa hari ke depan, salah satunya adalah akan selalu dicari – cari kesalahan atau juga kelemahan dari Paslon kita (Heriyus Midel Yoseph dan Rahmanto Muhidin). Selalu akan dicari – cari kesalahan dan kelemahannya dan akan di-framing untuk tujuan men-downgrade elektabilitas Paslon kita (Heriyus Midel Yoseph dan Rahmanto Muhidin) tidak menutup kemungkinan kesalahan Partai maupun Tim Relawan, apabila ada,” sambungnya.

Ia mengatakan kepada pendukung Heriyus Midel Yoseph dan Rahmanto Muhidin agar terus semangat fokus ke tujuan serta menjangkau masyarakat lebih luas lagi.

“Sampaikan keunggulan dari Paslon kita dan keuntungan dari Program Unggulan serta Program Prioritas dari Paslon kita. Hadapi kontestasi ini dengan penuh rasa riang gembira dan hadapi perjuangan ini dengan penuh rasa penuh suka cita,” tutupnya. (Sam)