BALANGANEWS, MURUNG RAYA – Wakil Ketua DPRD Murung Raya, Rahmanto Muhidin, menegaskan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Murung Raya.
Dia menekankan bahwa pelayanan yang cepat, tepat, dan ramah adalah fondasi utama untuk membangun kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah.
“Kami berharap ASN di Murung Raya dapat menunjukkan profesionalisme dan integritas dalam bekerja. Pelayanan yang baik adalah kunci utama agar masyarakat percaya pada pemerintah,” ujar Rahmanto pada Senin (29/7/2024).
Politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga mengingatkan bahwa ASN adalah wajah pemerintah yang langsung berhadapan dengan masyarakat.
Ia meminta agar setiap ASN selalu responsif terhadap kebutuhan masyarakat, sekaligus menjunjung tinggi prinsip mengutamakan kepentingan umum di atas kepentingan pribadi atau kelompok.
“Kita harus memberikan yang terbaik untuk masyarakat. Harapan kami, pelayanan publik di Murung Raya terus membaik,” tambahnya.
Pesan ini disampaikan sebagai dorongan bagi seluruh ASN di Murung Raya untuk terus berbenah dalam memberikan pelayanan yang prima, demi mewujudkan pemerintahan yang lebih dekat dan dipercaya oleh masyarakat. (asp)