Willy-Habib Sebut Koordinasi Sangat Penting dalam Pembangunan Kalteng

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) nomor urut 1, Willy Midel Yoseph dan Habib Ismail bin Yahya (Willy-Habib), memaparkan visi mereka untuk memastikan pembangunan di Kalteng berjalan selaras dengan kebijakan nasional dan dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat.

Willy M Yoseph menegaskan bahwa pentingnya koordinasi dan sinkronisasi antara pemerintah pusat dan daerah dalam pelaksanaan pembangunan.

“Sesuai dengan visi, misi Willy-Habib, dimana koordinasi dan singkronisasi itu sangat dibutuhkan dalam pembangunan pusat dan daerah,” ujar Willy.

Hal tersebut disampaikannya saat menjawab pertanyaan bagaimana visi dalam memastikan bahwa pembangunan daerah di Kalteng berjalan secara sinergis dengan kebijakan nasional serta dapat menjangkau semua lapisan masyarakat tanpa terkecuali, baik dari sisi sosial ekonomi maupun budaya, pada debat ketiga Pilgub Kalteng 2024, Rabu (20/11/2024).

Salah satu contoh yang disebutkan Willy adalah masalah pembukaan jalan dan pemasangan tiang listrik di daerah hutan yang sering bertentangan dengan tata ruang. Menurutnya, masalah itu menunjukkan perlunya koordinasi yang lebih baik agar kebutuhan daerah, seperti pasokan listrik, dapat dipenuhi tanpa melanggar aturan tata ruang.

“Tentu menurut kami perlu ada sinkronisasi, sementara kebutuhan daerah itu sangat membutuhkan tentang listrik maka oleh karena itu koordinasi ini sangat perlu,” katanya Willy Yoseph.

Sementara itu, Habib Ismail menambahkan bahwa visi mereka adalah pembangunan yang inklusif dan berkeadilan, di mana seluruh elemen masyarakat dan instrumen daerah ikut serta dalam merancang pembangunan.

“Visi kami adalah melibatkan semua elemen masyarakat dan seluruh instrumen yang ada di Kalimantan Tengah untuk sama-sama mengusulkan pembangunan yang cocok.,” ungkapnya. (asp)