Agustiar-Edy Hadirkan Kartu Huma Betang Sejahtera Versi Digital untuk Permudah Masyarakat

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Masyarakat Kalimantan Tengah (Kalteng) kini dapat menikmati kemudahan layanan mandiri untuk mendapatkan Kartu Huma Betang Sejahtera melalui versi digital.

Program unggulan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng momor urut 3, Agustiar Sabran dan Edy Pratowo, ini dirancang untuk mempermudah akses masyarakat di tengah tingginya permintaan kartu secara fisik.

“Kami meluncurkan Kartu Digital Huma Betang Sejahtera sebagai solusi atas keterbatasan percetakan fisik, sehingga masyarakat tetap bisa mendapatkan manfaat dari program ini,” ujar Agustiar Sabran, Sabtu (23/11/2024).

Masyarakat yang ingin memperoleh kartu digital dapat mengikuti langkah mudah berikut:
1. Scan Barcode yang tersedia di flyer resmi, atau kirim pesan WhatsApp dengan mengetik “DAFTAR” ke nomor 0822-5122-1333, atau langsung klik link s.id/kartusejahtera.
2. Ikuti semua arahan dari layanan WhatsApp.
3. Jika berhasil, pengguna akan menerima tautan untuk mengunduh kartu digital.

Agustiar menambahkan bahwa pemegang kartu digital akan menerima manfaat yang sama dengan pemegang kartu fisik.

Bagi masyarakat yang sudah memiliki Kartu Huma Betang Sejahtera fisik, tidak perlu mendaftar ulang.

“Dalam satu keluarga, cukup satu anggota dengan KTP yang terdaftar, karena aktivasi kartu menggunakan nomor Kartu Keluarga (KK), dan manfaatnya berlaku untuk seluruh anggota keluarga,” jelasnya.

Dengan layanan digital ini, pasangan Agustiar Sabran dan Edy Pratowo berharap seluruh masyarakat Kalimantan Tengah dapat lebih mudah mengakses manfaat yang ditawarkan program ini.

“Kartu ini adalah wujud komitmen kami untuk memberikan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Kalimantan Tengah,” tegas Agustiar Sabran. (asp)