Perlu Rencana Strategis Bangun Pendidikan

Ketua Fraksi Gabungan PAN, PPP, PKS, Perindo dan Hanura (GP4H) DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Tomy Irawan Diran

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Ketua Fraksi Gabungan PAN, PPP, PKS, Perindo dan Hanura (GP4H) DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Tomy Irawan Diran mengatakan, bahwa hingga saat ini peningkatan pada sektor pendidikan di seluruh wilayah Kalteng terus mendapat perhatian serius dari pihaknya selaku wakil rakyat.

Dirinya mengatakan bahwa pihaknya mendorong pemerintah Kalteng agar dapat menyiapkan rencana yang strategis, guna menuntaskan beberapa permasalahan yang belum terselesaikan pada tahun 2020 ini.

“Generasi penerus kita itu, harus dapat memiliki daya saing dan kompetensi, khususnya di era globalisasi dan modernisasi seperti sekarang ini. Maka dari itu, kami berharap ada rencana strategis terkait sektor pendidikan yang dapat menjadi solusi atas permasalahan pendidikan kita di Kalteng, secara terukur dan terevaluasi,” ujar Tomy ketika dibincangi wartawan, Senin (7/12/2020).

Dia mencontohkan, salah satu permasalahan yang ada yakni sebaran tenaga guru yang belum merata, khususnya pada daerah-daerah terpelosok. Selain itu, masih banyaknya sarana dan prasarana (Sapras) penunjang pendidikan yang tidak memadai serta bangunan atau gedung sekolah yang kondisinya memprihatinkan di daerah-daerah.

“Jadi salah satu solusinya yakni pemerintah harus melakukan pemerataan atas sebaran tenaga guru di seluruh wilayah Kalteng, hingga ke pelosok daerah sana. Lalu lakukan peningkatan sapras pendidikan di sekolah-sekolah itu serta berikan mereka bangunan atau gedung sekolah yang layak, supaya kegiatan belajar mengajar menjadi lebih kondusif,” ujar Sekretaris Komisi IV DPRD Kalteng ini.

Untuk itu, dia berharap agar pada tahun 2021, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng dapat memikirkan suatu rencana strategis, guna menyelesaikan permasalahan sektor pendidikan yang belum tuntas pada tahun 2020. (ega)