Kalteng Alami Inflasi 0,44 Persen Pada Bulan Juli 2022

IMG 20220801 WA0011
Kepala BPS Kalteng, Eko Marsoro saat menggelar press release di Kantor Setempat

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalimantan Tengah, pada Juli 2022 Kalimantan Tengah terjadi inflasi sebesar 0,44 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 113,89.

“Berdasarkan dua kota acuan, Palangka Raya dan Sampit, terjadi inflasi di Kalimantan Tengah sebesar 0,44 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 113,89,” kata Kepala BPS Kalteng, Eko Marsoro, Senin (1/8/2022).

Inflasi yang dialami Palangka Raya pada Bulan Juli 2022 tersebut yakni, sebesar 0,56 persen dan Sampit mengalami inflasi sebesar 0,24 persen.

Eko menjelaskan, inflasi Gabungan Kota Palangka Raya dan Sampit pada Juli 2022 tersebut terjadi karena adanya peningkatan indeks kelompok transportasi sebesar 1,67 persen, kelompok pendidikan sebesar 0,93 persen, kelompok perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan rutin rumah tangga sebesar 0,36 persen.

Sementara itu, komoditas yang memberikan sumbangan inflasi pada Juli 2022 antara lain angkutan udara, bawang merah, beras, ikan tongkol/ikan ambu-ambu, ikan nila, tomat, bahan bakar rumah tangga, pasir, cabai rawit, dan udang basah.

Selain komoditas yang memberikan inflasi tersebut, Eko juga membeberkan, komoditas yang memberikan sumbangan deflasi pada Juli 2022 antara lain daging ayam ras, minyak goreng, kacang panjang, ikan patin, sawi hijau, bawang putih, emas perhiasan, ikan asin telang, susu bubuk dan kangkung. (asp)