SAGANTARA Kalteng Siap Menangkan Ganjar Sebagai Presiden

17 34
Penyerahan Bendera SAGANTARA oleh Ketua Umum DPP, I Wayan Wiryawan kepada Ketua SAGANTARA Kalteng, Teras Bangkan usai pelantikan

, PALANGKA RAYA – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Sahabat Ganjar Nusantara (SAGANTARA) Provinsi Kalimatan Tengah () siap memenangkan sebagai Presiden RI pada mendatang.

Kesiapan tersebut ditandai dengan dilantiknya pengurus DPW Sahabat Ganjar Nusantara (SAGANTARA) Provinsi Kalimatan Tengah (Kalteng) periode 2023-2028 oleh Ketum DPP SAGANTARA, I Wayan Wiryawan, Sabtu (6/5/2023).

Selain sudah dilakukannya pengurus DPW Sahabat Ganjar Nusantara Kalimantan Tengah tersebut, juga kepengurusan DPD Sahabat Ganjar Nusantara di tingkat Kabupaten/Kota sudah terbentuk semuanya di Kalteng.

“Kami siap memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden Indonesia pada 2024 nantinya,” ucap Ketua DPW SAGANTARA Kalteng, Teras Bangkan disela-sela sambutannya usai pelantikan.

Ia menegaskan, setelah pelantikan tersebut pihaknya akan bergerak memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo sebagai calon Presiden pada Pemilu pemilihan Presiden pada 2024 mendatang ke seluruh wilayah Kalimantan Tengah termasuk ke pelosok desa.

“Kita harus full dalam memenangkan Ganjar dan memperkenalkan Ganjar, nanti setelah pelantikan ini kita akan bergerak. Kami yakin bisa memenangkan Ganjar sebagai Presiden,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua DPP SAGANTARA, I Wayan Wiryawan menambahkan, dengan dilantiknya DPW SAGANTARA Provinsi Kalteng itu diharapkan dapat menjadi bagian dari perjuangan untuk memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI pada Pemilu 2024 mendatang.

“Hadirnya SAGANTARA ini, juga mendukung kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan ekonomi Pancasila khususnya dan . Saya berharap SAGANTARA Kalteng dapat berkontribusi dalam pengembangan UMKM dan Koperasi, dan bersama-sama untuk merapatkan dalam memenangkan Ganjar Pranowo,” pungkasnya. (asp)