BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Fakta baru didapatkan penyidik Satreskrim Polresta Palangka Raya terhadap pelaku begal payudara yang beraksi di Jalan Sisingamangaraja, Senin (30/1/2023) lalu.
Pelaku Ananda Perkasa (33) ternyata telah melakukan aksinya sebanyak empat kali dalam kurun waktu dua bulan terakhir sejak Desember 2022.
Aksinya dilakukan di Jalan Adonis Samad, Jalan Ais Nasution dan Jalan Temanggung Tilung 13, Komplek Pameran.
Hal ini ditegaskan Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Budi Santosa, Rabu (1/2/2023) siang.
“Ada tiga korban dalam empat TKP tempat pelaku beraksi. Satu korban bahkan mendapat dua kali pelecehan seksual yang sama setelah pelaku mengejar,” katanya.
Ia menerangkan, seluruh perbuatan pelaku dilakukan setelah mengalami halusinasi efek mengkonsumsi narkoba jenis sabu.
“Jadi pelaku memilih korban secara acak. Ketika muncul halusinasi maka dia akan berkeliling mencari korban,” terangnya.
Fakta lain didapat setelah penyidik melakukan pengembangan terhadap pelaku. Pria yang sehari-hari bekerja sebagai buruh bangunan ternyata turut menjadi pelaku curanmor.
Setidaknya ada tiga aksi curanmor yang dilakukan pelaku, yakni di Jalan Bukit Raya, Jalan Batu Suli dan Jalan Lawu. Modusnya mengambil motor yang kuncinya masih menempel. Motor hasil curian kemudian dijual ke kabupaten Gunung Mas dan Pulang Pisau.
“Hasil penjualan motor dipergunakan pelaku untuk membeli sabu di kawasan Ponton dan kebutuhan hidup sehari-hari,” bebernya.
Atas perbuatannya, pelaku dikenakan UU Perlindungan Anak Jo Pasal 281 KUHPidana dan Pasal 362 KUHPidana tentang pencurian.
“Ancaman pidana untuk pelecehan seksual 15 tahun penjara ditambah dengan pasal pencurian,” tegasnya. (yud)