Selamatkan Adik Sepupu, Kakak Malah Hilang Tenggelam

speed boat

BALANGANEWS, PULANG PISAU – Usaha sang kakak menyelamatkan adik sepupunya yang baru bisa berenang disungai berujung tragis.

Al Jannah seorang anak perempuan berusia 10 tahun,  warga Desa Dandang Rt 06 Kecamatan Pandih Batu  Kabupaten Pulang Pisau hilang tenggelam hingga kini belum ditemukan.

Warga dan aparat tengah berupaya melakukan pencarian hingga saat ini namun belum membuahkan hasil. Sekitar 46 orang personil diturunkan untuk melakukan pencarian menggunakan perahu karet, speed boat dan perahu kayu.

Kapolres Pulang Pisau AKBP Yuniar Arifinto melalui Kapolsek Pandih Batu Agus Suparji membenarkan bahwa pada Pada hari Minggu tanggal 07 Februari 2021 sekitar jam 07.00 wib di Desa Dandang Rt. 06 kecamatan Pandih Batu kabupaten Pulang Pisau, telah terjadi peristiwa anak tenggelam.

“Kronologisnya yaitu pada hari Minggu Tanggal 07 Februari 2021 skj 06.30 WIB korban yang berumur 10 tahun bersama temannya bernama Marsel umur 7 Tahun mandi di Lanting Das Kahayan di belakang rumah korban,” kata Kapolsek.

Kemudian, lanjutnya, temannya Marsel yang baru bisa berenang hanyut ke arah tengah sungai selanjutnya korban berusaha menolong sang teman, namun seteleh Marsel temannya tertolong korban langsung tidak kelihatan lagi. Diduga tenggelam dan terseret arus sungai.

Korban bernama lengkap Al Jannah,  TTL Pudak, 20 Mei 2010 Umur  10 thn, Perempuan Dayak, Islam, Kelas 5 SD , Alamat Desa Dandang Rt. 06 Kecamatan Pandih Batu  Kab. Pulang Pisau, Kalteng.

“Tindakan yang dilakukan saat ini adalah melakukan pencarian korban bersama warga, serta memberikan Bantuan Sosial kepada keluarga Korban,” tegas Kapolsek. (nor)