Pengumuman! Libur Nataru, Obyek Wisata di Seruyan Ditutup

Bupati Seruyan, Yulhaidir
Bupati Seruyan Yulhaidir

BALANGANEWS, KUALA PEMBUANG – Menjelang libur panjang Natal 2020 dan tahun baru (Nataru) 2021, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan memutuskan untuk menutup sementara obyek wisata di wilayah setempat.

Sejumlah obyek wisata yang selama ini diketahui selalu ramai dikunjungi masyarakat saat liburan, seperti Pantai Sungai Bakau di Kecamatan Seruyan Hilir Timur, dipastikan tak boleh dikunjungi.

Hal tersebut sesuai surat edaran Bupati Seruyan tentang penutupan sementara tempat wisata dalam rangka menyambut pergantian tahun baru 2021 di Kabupaten Seruyan.

“Penutupan obyek-obyek wisata ini dalam rangka mengantisipasi adanya kerumunan massa dan mencegah meluasnya penularan Virus Corona atau Covid-19,” tegas Bupati Seruyan, Yulhaidir, Kami (24/12/2020).

Terkait hal itu, lanjut Yulhaidir, maka semua pengelola tempat wisata yang ada di Seruyan diminta agar dapat melaksanakannya dan menutup sementara lokasinya, dan baru bisa dibuka kembali sesuai jadwal yang telah ditentukan. Penutupan dilakukan sejak 30 Desember 2020 hingga 3 Januari 2021.

“Kita juga memerhatikan bahwa perkembangan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di wilayah Kabupaten Seruyan akhir-akhir ini cenderung terus meningkat. Sehingga perlu dan dituntut kesadaran semua pihak untuk mengantisipasinya,” tegas dia. (bud)