Balanganews.com – Pada 17 Maret 2023, Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) melakukan pelatihan pembuatan website untuk meningkatkan pembelajaran digital menggunakan Google Sites di SMA Muhammadiyah 1 Palangkaraya. Kegiatan ini merupakan program pengabdian masyarakat Hibah RisetMu Batch VI yang dipimpin oleh Bapak Dr. Haryadi, M.Sc., M.Si. selaku Ketua tim didukung oleh anggota tim, Ibu Siti Juhairiah, M.Pd., Ibu Verawati, M.Pd., Ibu Lisa Ramadhani, S. Sos, dan melibatkan beberapa orang mahasiswa dari program studi Ilmu Komputer dan Pendidikan Teknologi Informasi UMPR.
Kegiatan pelatihan dibuka oleh Bapak Drs. Norcahyono, M.Pd. selaku Kepala SMA 1 Muhammadiyah Palangkaraya. Beliau memberikan sambutan dan menyampaikan antusias pada kegiatan ini, juga kepada para peserta. Pemateri kegiatan kali ini adalah Bapak Doddy Teguh Yuwono, M.Kom dari PT. Xsolusi Media Cendekia, seorang konsultan pendidikan dan teknologi yang telah berpengalaman dalam bidang multimedia dan pembelajaran.
Pelatihan diikuti oleh guru-guru dari SMA Muhammadiyah Se-Kota Palangka Raya. Para guru dan mahasiswa yang terlibat sebagai peserta sangat bersemangat untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam pelatihan ini. Peserta diberikan pengetahuan dan keterampilan dalam pembuatan website menggunakan Google Sites, salah satu platform yang mudah digunakan dan gratis untuk membuat website tanpa harus memiliki kemampuan pemrograman yang tinggi sebelumnya.
Selama pelatihan, para peserta diberikan panduan langkah demi langkah dalam pembuatan website, mulai dari pemilihan template, pengaturan layout, penambahan konten seperti PPT, Word, video, dan audio, hingga pengaturan aksesibilitas dan keamanan.
Para peserta sangat antusias dan aktif mengikuti setiap tahap pelatihan, serta aktif bertanya kepada pemateri tentang hal-hal yang masih belum mereka pahami.
Setelah pelatihan berakhir, seluruh peserta berhasil membuat website masing-masing yang berisi materi-materi ajar yang mereka ampu di sekolah. Dengan adanya website ini, para guru memiliki sarana untuk membagikan materi ajar secara digital kepada siswa. Pembelajaran menjadi lebih terjangkau, fleksibel, dan menyenangkan.
Acara ini berhasil terselenggara dengan dukungan PP Muhammadiyah melalui Program Hibah RisetMu dan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Muhammadiyah Palangkaraya, yang telah memberikan dukungan finansial dan administratif dalam pelaksanaan program pengabdian masyarakat. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi para guru dan siswa di SMA Muhammadiyah Se-Kota Palangka Raya, serta menjadi salah satu langkah menuju pembelajaran yang lebih inovatif dan efektif. Terlebih pada era digital saat ini guru dituntut untuk melek teknologi, dan mampu memaksimalkan fungsi pada perangkat gawai yang dimiliki. Mahasiswa yang terlibat diharapkan dapat mengasah kepekaan terhadap sekitar, memiliki kemampuan mengembangkan keahlian dan mampu memberikan solusi pada permasalahan yang terjadi di lingkungan mereka.