Aplikasi ‘Transit Biologi’ Pelayanan Penanganan Pengaduan Masyarakat

, – Kepala Satuan (Kasatpol) Pamong Praja (PP) dan Pemadam (), Ganda Daya Bina menyebutkan aplikasi atau website Trantibum Linmas Sigap Tanggap Tangguh Berbasis Teknologi atau , merupakan pelayanan penanganan pengaduan masyarakat.

“Kita launching atau uji coba aplikasi yang kita kembangkan yakni Transit Biologi untuk memberikan pelayanan pengaduan masyarakat lebih cepat,” kata Ganda Daya Bina, Selasa (30/7/2024).

Masih dikatakan Ganda Daya responsif anggota baik kejadian kebakaran maupun satpol-pp cepat tanggap, sehingga pengaduan masyarakat cepat terlayani.

“Amanah UU nomor 23 bahwa pemerintah harus hadir ditengah masyarakat. Dan melalui program ini juga pihaknya cepat tanggap dan tangguh dalam melayani masyarakat,” ucap Kasatpol PP dan .

Dijelaskan tujuan utama aplikasi atau website transit biologi ini strategi peningkatan untuk menampung pengaduan masyarakat. Transit biologi ini merupakan salah satu program dari proper saya dalam mengikuti PKN II angkatan III tahun 2024. Dalam PKN tersebut dirinya mengangkat judul Trantibum Linmas Sigap Tanggap Tangguh Berbasis Teknologi di Kabupaten Barito Selatan.

“Ini merupakan inovasi kami untuk mempercepat pelayanan dari pengaduan masyarakat,” jelasnya.

Ditambahkan aplikasi transit biologi ini berbentuk website, karena pihaknya juga telah memiliki pengaduan masyarakat melalui dan telepon.

Transit biologi ini merupakan salah satu pengembangan pengaduan masyarakat melalui aplikasi berbasis teknologi.

“Keunggulan dari transit biologi ini karena memanfaatkan teknologi artinya 1×24 jam online setiap anggota juga bisa merespon pengaduan masyarakat dengan cepat karena lokasi dan posisi pengaduan tersebut terdeteksi atau langsung diketahui,” tambahnya.

Aplikasi ini tidak hanya untuk Satpol-PP namun juga untuk Pemadam kebakaran. Karena bisa diakses baik regu Damkar maupun Satpol-PP, sehingga layanan perlindungan masyarakat baik musibah kebakaran dan ketertiban umum bisa cepat terlayani. (lam)