Disdik Barsel Tunda Pembelajaran Tatap Muka

Kepala Disdik Barsel, Sua’ib

BALANGANEWS, BUNTOK – Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Tunda Pembelajaran Tatap Muka hingga Maret 2021 mendatang.

“Berdasarkan hasil koordinasi dengan Bupati dan tim gugus tugas pembelajaran tatap muka ditunda hingga Maret 2021 mendatang,” kata Kepala Disdik Barsel, Sua’ib, Selasa (5/01/2021).

Ia mengatakan, sebelumnya rencana Pembelajaran Tatap Muka akan dilaksanakan pada bulan Januari 2021 ini. Namun karena perkembangan penularan Covid-19 semakin meningkat, maka dilakukan penundaan.

“Untuk surat edaran terkait penundaan ini akan dikirim kepada semua sekolah,” ucapnya.

Ia menjelaskan, alasan penundaan tersebut karena kesehatan dan keselamatan siswa dan seluruh pemangku kepentingan dunia pendidikan diutamakan.

“Kita tidak ingin mengambil resiko mengambil keputusan untuk membuka pembelajaran tatap muka di sekolah,” jelas dia.

Kebijakan ini, lanjut dia, diambil demi keamanan dan kesehatan guru dan siswa-siswi yang tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran pada Semester Genap Tahun Ajaran 2020/2021 di Masa Pandemi Covid-19.

”Prioritas utama adalah kesehatan dan keamanan para peserta didik, pendidik, dan tenaga kependidikan, Pembelajaran tatap muka, belum dapat dilaksanakan, sehingga seluruh sekolah di Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus tetap melanjutkan pembelajaran dari rumah, “pungkasnya. (lam)