Pemkab Barsel Dukung Penuh Terbentuknya KPP Barsel

Pelantikan kaukus perempuan parlemen (KPP) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) masa bhakti 2021-2024

BALANGANEWS, BUNTOK – Dengan dilantiknya ketua Kaukus Perempuan Parlemen (KPP), DPRD Barito Selatan (Barsel) beserta anggota, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Selatan (Barsel) sangat mendukung terbentuknya KPP Barsel ini.

“Dengan terbentuknya KPP Barsel ini, agar peran legislator perempuan akan lebih terlihat lagi, dan tentukan akan mengundang perempuan-perempuan yang lain untuk berkiprah di dunia politik, khususnya di Barsel ini,” kata Wakil Bupati Barsel Satya Titiek Atyani Djodier, kepada BalangaNews, Selasa (16/3/2021) usai acara pelantikan.

Ditambahkan, dengan terbentuk KPP Barsel ini agar dapat mengundang perempuan-perempuan yang ada di kabupaten Barsel ini, bisa berkiprah di dunia politik serta lebih baik lagi.

“Kita sangat menyambut baik dengan terbentuk KPP Barsel ini, sebab perempuan harus ikut berperan dalam proses pembangunan di Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus yang kita cintai ini,” pungkasnya. (lam)