Masyarakat Diimbau Terus Terapkan Prokes

Ketua DPRD Barsel, HM.Farid Yusran
Ketua DPRD Barsel, HM.Farid Yusran

BALANGANEWS, BUNTOK – Di tengah wadah Covid-19 yang berada di Kabupaten Barito Selatan (Barsel) mengingatkan kepada seluruh masyarakat jangan sampai masyarakat terlena hingga banyak yang mengindahkan protokol kesehatan (prokes) saat beraktivitas di luar.

Ketua DPRD Barsel, HM.Farid Yusran, mengingatkan agar masyarakat terus mengedepankan prokes, sebagai upaya dan langkah untuk mempertahankan kondisi daerah yang mulai mereda dari pandemi Covid-19.

“Saya imbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu menggunakan masker, mencuci tangan atau menjaga jarak,” kata Ketua DPRD Barsel, HM. Farid Yusran, Rabu (27/10/2021).

Dirinya meminta agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan, jangan sampai muncul tren positif terpapar Covid-19 di Barsel karena kendornya penerapan prokes di kalangan masyarakat, sehingga penularan lokal semakin tidak terkendali.

“Kita harus tetap melakukan langkah antisipasi itu agar angka sebarannya tidak meningkat lagi,” pungkasnya. (lam)