Enam Orang Resmi Menjadi PNS Kemenag Bartim

Acara pelantikan PNS Kemenag Barito Timur secara online, Selasa (14/4/2020)

BALANGANEWS, TAMIANG LAYANG โ€“ Sedikitnya enam orang Calon Pengawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Kementrian Agama Kabupaten Barito Timur, hari ini Selasa (14/4/2020) resmi menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) setelah di lantik oleh Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Kalimantan Tengah secara online.

โ€œBenar hari ini ada enam orang CPNS yang lulus seleksi tahun lalu, kini telah resmi menjadi PNS setelah di lantik secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Kalimantan Tengah, H Masrawan secara online dari Palangka Raya,โ€ kata Kepala Kemenag Kabupaten Barito Timur H Hairul Anwar di Tamiang Layang, Selasa (14/4/2020)

Menurut  H Hairul Anwar mereka berenam yang dilantik ini bertugas di Barito Timur dan satu orang bertugas di Kuala Kapuas tanpa kesulitan mengikuti kata-kata pelantikan, meskipun ini adalah kali pertama pelantikan melalui system online.

Ditambahkan dia, semoga dengan telah resmi dilantik menjadi PNS mereka ini dapat berkerja dengan penuh semangat dan penuh rasa tanggungjawab mengabdi dan melayani masyarakat tenpa memandang latar belakang seseorang dan yang terpenting lagi setia kepada pimpinan, lembaga dan pancasila.

Dikatakan dia, disaat-saat seperti sekarang ini kita harus membiasakan diri memanfaatkan teknologi dalam berkerja, dan semoga pelantikan yang tidak dilakukan dengan tatap muka ini tidak mengurangi arti dan makna dari kegiatan tersebut, dan pelantikan ini sah demi hukum di negara ini.

Acara Pelantikan enam orang PNS Kementrian Agama Kabupaten Barito Timur ini selain di hadiri oleh Kepala Kemenag Barito Timur H Hairul Anwar, juga dihadiri Kasubag TU H Fatchur Rozi, Kasi Bimas Islam H Asโ€™ari, Kasi Pendis H Maslan dan para staf di lingkungan kemenang ini berjalan dengan tertib aman dan lancar.(yus)