DPRD Bartim Apresiasi Upaya Pengembangan Ayam Petelur

Anggota DPRD Kabupaten Barito Timur, Rini

BALANGANEWS, TAMIANG LAYANG โ€“ Kalangan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur Provinsi Kalimantan Tengah mengapresiasi upaya Pemerintah Setempat dalam mengembangkan peternakan Ayam Petelur.

โ€œKami sangat mendukung dan mengapresiasi upaya Pemerintah di Kabupaten Barito Timur yang sejak dua tahun terakhir menggalakan pengembangan peternakan ayam petelur hampir di semua desa tersebut,โ€ tegas Rini, Anggota DPRD Barito Timur dari Fraksi Partai Golkar di Tamiang Layang, Senin (17/2/2020)

Lebih lanjut Rini mengatakan dari hasil perjalanan ke sejumlah Desa di daerah itu umumnya masyarakat mengungkapkan betapa mereka senang di bantu untuk beternak ayam petelur, disamping untuk belajar juga bermanfaat bagi upaya peningkatan ekonomi keluarga, katanya

Ditambahkan dia, kedepan peternakan Ayam Petelur ini  disamping untuk memenuhi kebutuhan keluarga juga diharapkan menjadi mata pencaharian atau pekerjaan yang menjanjikan bagi masyarakat khusus bagi penyediaan telur ayam di pasar lokal, domestik maupun suplai bagi ibukota baru di Kalimantan Timur, imbuhnya

Pada kesempatan itu Rini telah menjadi anggota Dewan selam tiga periode ini, mengharapkan pihak eksekutif dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Barito Timur, tetap focus pada program pengembangan ayam petelur ini, dengan melakukan pendampingan yang memadai sehingga peternakan ayam petelur yang kini hampir ada di setiap desa itu dapat berhasil, dan menjadikan daerah itu sebagai daerah produsen telur ayam terbesar di Kalimantan Tengah dan DAS Barito, harapnya.

Sementara itu berdasarkan data dari Bidang Peternakan Dinas Pertanian setempat menyebut bahwa hampir semua desa di daerah itu telah dikembangkan peternakan ayam petelur, baik mengunakan dana APBD Kabupaten maupun Dana Desa, ini adalah proyek besar dari Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas, yang harus didukung dan dijalankan sehingga ekonomi masyarakat dapat bertumbuh dan berkembang, tegas Riza Rahmadi ketika dihubungi via WhatsApp. (yus)