Polsek Teweh Tengah Jaga Kamtibmas, Patroli Terus Digalakan dan Berterima Kasih kepada Masyarakat

Kapolsek Teweh Tengah, AKP Wahyu Setiyo Budiarjo SH, MH

BALANGANEWS, MUARA TEWEH – Tak henti-hentinya pihak dari Polsek Teweh Tengah, Polres Barito Utata untuk menekan adanya gangguan Kamtibmas di wilayah hukumnya. Sehingga puluhan anggota Polsek melaksanakan Patroli Roda 4 dengan sasaran Pasar mingguan Dermaga Jalan Meranti Kel Lanjas Kecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara.

Dari kegiatan tersebut, tentunya sasarannya adalah para pengunjung yang ada di pasar Dermaga dan juga para penjual.

Dikatakan Kapolsek AKP Wahyu Setiyo Budiarjo SH, MH, tujuan patroli tak lain untuk memberikan himbauan kepada masyarakat baik pengunjung pasar Dermaga maupun pedagang agar berhati-hati dan waspada terhadap barang-barang bawaan maupun dagangan.

“Meski angka kriminalitas terbuka masih tidak ada, tapi kepada para pengunjung pasar Dermaga maupun pedagang, agar tetap waspada dan hati-hati,” kata Wahyu, Rabu (27/5/2020) sore di Mapolsek.

Selain itu, terangnya lagi. Agar dengan adanya wabah Covid-19 yang juga sedang melanda wilayah Barito Utara, untuk dihimbau agar menggunakan masker dan jaga jarak serta selalu cuci tangan saat di luar rumah.

“Harapan kita dengan hadirnya polisi di tengah-tengah masyarakat secara rutin dan terjadwal dengan baik, ya dapat menurunkan angka kriminalitas secara terbuka. Sehingga para pengunjung pasar Dermaga dan masyarakat sekitarnya merasa aman dan nyaman,” kata Polisi berpangkat tiga balok tersebut.

Selain itu, ucapan terima kasih diungkapkan kepada masarakat yang telah membantu pihak keamanan dengan tidak pulang ke kampung sehingga penyebaran Covid-19 dapat dijaga bersama.

“Selamat hari Raya Idul Fitri, kepada masayarakat yang saat ini merayakan. Kami segenap pihak kepolisian khususnya Polsek Kecamatan Teweh Tengah berterima kasih kepada masyarakat yang telah mematuhi anjuran kami untuk tidak mudik atau pulang kampung sehingga menguatkan upaya kita untuk melawan Covid-19,” tukas Kapolsek Teweh Tengah. (ris)