BALANGANEWS, MUARA TEWEH – Kodim 1013 Muara Teweh melaksanakan vicon rapat Rencana pelaksanaan kegiatan seleksi komponen cadangan Matra Darat Tahun 2021, Rabu (2/6/2021).
Bertempat di Aula Kodim 1013 Muara Teweh Jalan Ahmad Yani Kelurahan Melayu Kecamatan Teweh dihadiri Kasdim 1013/Mtw Mayor Inf Mahsun Abadi S. Ag. bersama Pasi Pers Kapten Inf Praptomo.
Vicon tersebut menyampaikan tentang pelaksanaan kegiatan seleksi komponen cadangan Matra Darat Ta. 2021 yang mana seleksi untuk menjadi anggota Komcad mencakup persyaratan umum dan persyaratan kompetensi, dengan menetapkan aspek fisik dan psikis (ideologi Pancasila dan loyalitas kepada NKRI).
Pada pelaksanaan pelatihannya nanti, materi pelatihan meliputi peningkatan kesadaran bela negara, pelatihan dasar kemiliteran, agar memiliki jiwa Nasionalisme dan Patriotisme yang tinggi. (ris)