Pemkab Kapuas Kirim Bantuan Logistik dan Perkuat Kesiapsiagaan Bencana

Bupati Kapuas, H. M. Wiyatno, didampingi Wakil Bupati Dodo, secara resmi melepas pengiriman bantuan logistik bagi korban banjir di empat kecamatan, Minggu (16/3/2025)

BALANGANNEWS, KAPUAS – Bupati Kapuas, H. M. Wiyatno, didampingi Wakil Bupati Dodo, secara resmi melepas pengiriman bantuan logistik bagi korban banjir di empat kecamatan, Minggu (16/3/2025). Acara yang berlangsung di halaman kantor BPBD Kabupaten Kapuas ini menjadi bukti kehadiran pemerintah dalam menangani dampak bencana yang terjadi setiap tahun.

Bantuan yang disalurkan meliputi 28.470 kg beras, 5.694 dus mi instan, serta berbagai kebutuhan pokok lainnya yang akan didistribusikan ke 10 desa terdampak di Kecamatan Mantangai, Pasak Talawang, Mandau Talawang, dan Kapuas Tengah.

Selain itu, bantuan tambahan akan dikirim ke Desa Tumbang Sirat, Sei Hanyo, dan Desa Supang yang baru-baru ini dilaporkan terdampak banjir, mencakup sekitar 4.231 jiwa dari total lebih dari 18.000 korban banjir.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Kapuas juga menyerahkan perahu karet bermesin 25 Horse Power kepada perwakilan kecamatan terdampak. “Bantuan ini merupakan wujud kepedulian pemerintah terhadap kesulitan warga serta bukti nyata kehadiran pemerintah dalam meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir,” ujar Wiyatno.

Bupati menekankan bahwa banjir merupakan permasalahan tahunan yang memerlukan solusi jangka panjang. Oleh karena itu, pemerintah daerah telah menginstruksikan BPBD dan dinas terkait untuk segera melakukan pemetaan wilayah yang paling terdampak guna merancang skema relokasi atau transmigrasi lokal.

“Jika memungkinkan, kita lebih mengarahkan ke transmigrasi lokal dibandingkan relokasi, dengan tetap mempertimbangkan keberlangsungan hidup warga,” tegasnya. (ito)