BPSDM Kalteng Akhiri Pelatihan Dana bos

Kegiatan yang berlangsung sejak 31 Juli 2025 ini diikuti 29 peserta dari berbagai satuan pendidikan di Kalteng.
Kegiatan yang berlangsung sejak 31 Juli 2025 ini diikuti 29 peserta dari berbagai satuan pendidikan di Kalteng.

 

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Kalimantan Tengah resmi menutup Pelatihan Pengelolaan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) bagi bendahara dan pengelola BOSP SMA/SMK/SLB, Rabu (6/8/2025).

Kegiatan yang berlangsung sejak 31 Juli 2025 ini diikuti 29 peserta dari berbagai satuan pendidikan di Kalteng. Pelatihan bertujuan memperkuat kapasitas pengelola keuangan sekolah agar mampu melaksanakan perencanaan, pelaksanaan, dan pelaporan Dana BOS secara tertib dan akuntabel.

Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi Teknis Inti Isna Mariany menjelaskan, materi pelatihan disusun sesuai kebutuhan lapangan dan mencakup regulasi terbaru serta praktik pengelolaan dana yang efektif.

Sementara itu, Kepala BPSDM Kalteng Nunu Andriani, saat membacakan sambutan Gubernur Kalimantan Tengah, menegaskan bahwa Dana BOS harus dikelola secara transparan dan profesional demi peningkatan mutu pendidikan.

“Profesionalisme pengelola dana sangat menentukan keberhasilan program pendidikan,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, perwakilan Pusdatin Kemendikbudristek, Ahmad Kusaeri, memberikan apresiasi atas inisiatif BPSDM Kalteng yang dinilai berkontribusi langsung terhadap peningkatan tata kelola keuangan pendidikan di daerah.

Melalui pelatihan ini, para peserta diharapkan dapat menerapkan ilmu yang diperoleh di sekolah masing-masing dan menjadi penggerak perubahan menuju tata kelola keuangan pendidikan yang lebih transparan dan efisien.(asp)