BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) Kabupaten Kapuas tahun 2023 resmi dikukuhkan bertempat di Aula Hotel yang ada di Jalan Seroja, Selat Hilir, Kecamatan Selat, Kabupaten Kapuas,
Para Paskibraka akan bertugas mengibarkan Sang Saka Merah Putih pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Republik Indonesia pada 17 Agustus 2023 nanti.
Kegiatan pengukuhan tersebut dipimpin langsung oleh Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kapuas Nafiah Ibnor, yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda), kepada Forkopimda di Kabupaten Kapuas.
Adapun seluruh anggota Paskibra ini merupakan perwakilan dari siswa-siswi terpilih se-Kabupaten Kapuas, yang telah melalui penyaringan serta latihan.
“Yang nantinya akan bertugas menaikkan dan menurunkan bendera pada pelaksanaan upacara HUT Kemerdekaan RI ke-78 tingkat Kabupaten Kapuas,” ucap Plt Bupati Kapuas, Rabu (18/8/2023).
Sementara itu dalam kegiatan tersebut juga dilanjutkan dengan pengucapan ikrar dan penciuman Sang Saka Merah Putih oleh perwakilan anggota Paskibra. (put)