Keberadaan Fery Penyeberangan Saka Mangkahai Masih Dipilih Masyarakat

Whatsapp Image 2023 10 26 At 8.26.22 Pm
Tampak masyarakat, saat menggunakan kapal fery penyeberangan di Desa Saka Mangkahai, Kecamatan Kapuas Barat, Kabupaten Kapuas

, – Keberadaan fery penyebrangan yang berada di , , Kabupaten hingga saat ini masih menjadi jalur alternatif yang dipilih masyarakat dari beberapa daerah baik dari arah atau arah sebaliknya.

Hal tersebut seperti diungkapkan oleh Amat yang saat menggunakan fery penyeberangan mengatakan, dipilihnya fery penyebrangan ini dikarenakan akses yang begitu dekat apabila berangkat ke arah Banjarmasin.

“Saya sering pulang dari Palangka Raya ke Banjarmasin, kalau lewat jalan besar lumayan agak jauh jadi kalau lewat jalan ini paling singkat kurang lebih tiba di Kapuas saja satu jam lebih lah beda kalau jalan besar bisa memakan waktu hampir dua jam,” ucapnya, Kamis (26/10/2023).

Selain itu dengan harga yang relatif terjangkau sebesar Rp 5000 untuk motor, sudah bisa menyeberang dan sangat membantu sekali adanya armada fery penyeberangan ini.

“Memang dengan adanya armada penyeberangan fery ini tentunya sangat terbantu sekali saat saya harus menghabiskan waktu yang lama di jalan, tapi setelah ada fery ini bisa lebih singkat perjalanan,” ungkapnya. (udi)