BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Kembali Polres Kapuas meraih penghargaan IKPA Pagu Besar Bobot besar 100% dan juara IV lomba pelayanan publik tingkat polsek yang diraih oleh polsek selat.
Dalam kegiatan Kapolres Kapuas AKBP Gede Pasek Muliadnyana mengatakan, Penghargaan ini diberikan dalam kegiatan Musrenbang Polda Kalteng tahun 2024 dengan tema “Polda Kalteng Presisi mendukung akselerasi pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan”.
“Penyerahan apresiasi kepada satker berkinerja terbaik atas penyampaian nilai sempurna 100 persen IKPA kategori pagu besar bobot besar periode semester I tahun anggaran 2024,” ucapnya, Jumat (16/8/2024).
Lanjutnya dimana dirinya juga memberikan apresiasi atas capaian yang diraih oleh Personel Polres Kapuas.
“Penghargaan ini adalah hasil dari kerja keras, kerjasama dan komitmen seluruh anggota Polres Kapuas,” pungkasnya.
Kapolres Kapuas mengharapkan, penghargaan dalam bidang pelaksanaan anggaran dan Pelayanan Publik yang telah diterima, dapat menjadi motivasi kinerja yang lebih baik bagi Polres Kapuas. (put)