DPD PKS Kabupaten Kapuas Gelar Semarak Rabiul Awal 1446 Hijriah

BALANGANEWS, KAPUAS โ€“ Dalam rangka memperingati bulan suci Rabiul Awal 1446 Hijriah, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Kapuas mengadakan kegiatan khitanan massal.

Acara yang diikuti oleh 25 anak dari Kecamatan Selat ini dilaksanakan di Kantor DPTD PKS Kapuas, Jalan Trans Kalimantan, Minggu (15/9/2024).

Ketua DPD PKS Kapuas, Aldhika Kurniawan, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari bakti sosial PKS, sekaligus sebagai upaya menjalankan salah satu sunah fitrah yang dicontohkan oleh Rasulullah.

โ€œKhitanan massal ini tidak hanya wujud kepedulian kami terhadap masyarakat, tetapi juga bertujuan untuk menghidupkan semangat sunah Rasulullah di bulan yang mulia ini. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat Kapuas,โ€ ujarnya.

Antusiasme masyarakat terlihat dari banyaknya peserta yang hadir. Sebagian besar peserta adalah anak-anak usia sekolah dasar yang dengan semangat mengikuti kegiatan khitan secara gratis. Selain pelayanan khitan, PKS Kapuas juga memberikan bingkisan kepada setiap peserta sebagai tanda apresiasi.

Aldhika menambahkan, kegiatan khitanan massal ini tidak akan berhenti di Kecamatan Selat saja.

โ€œKami berencana untuk melanjutkan kegiatan serupa di empat kecamatan lainnya di Kabupaten Kapuas sebagai bagian dari komitmen kami untuk terus berkontribusi kepada masyarakat,โ€ jelasnya.

Acara ini berjalan lancar dan penuh kehangatan, menjadi ajang silaturahmi sekaligus kebersamaan bagi warga setempat. Melalui kegiatan sosial seperti ini, DPD PKS Kabupaten Kapuas berharap dapat terus hadir memberikan manfaat dan memperkuat nilai-nilai agama serta kebersamaan di tengah masyarakat.

Semoga kegiatan ini menjadi inspirasi dan teladan, serta membawa berkah di bulan Rabiul Awal yang penuh kemuliaan. (asp)