Gerai Vaksinasi di Warung Dapatkan Antusias dari Warga

Warga saat mengikuti vaksinasi di wilayah Kapuas Hilir
Warga saat mengikuti vaksinasi di wilayah Kapuas Hilir

BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Untuk mensukseskan program vaksinasi, agar Kabupaten Kapuas dapat menuju level dua, satu hingga zona hijau, Kecamatan Kapuas Hilir kerjasama PKM Barimba, Polsek, Koramil serta PPKM Kelurahan Sei Pasah menggelar vaksinasi.

Kegiatan pemberian vaksin bagi masyarakat Kapuas Hilir, langsung dilaksanakan di halaman warung yang ada di Jalan Trans Kalimantan, dimana dalam kegiatan itu mendapatkan antusias dari masyarakat sekitar.

Saat dikonfirmasi, Camat Kapuas Hilir Mahrita, mengatakan untuk mengajak masyarakat agar tidak takut mendapatkan vaksinasi Covid-19, serta tidak perlu percaya dengan isu hoax tentang bahaya vaksinasi.

“Kami terus memberikan penyuluhan kepada masyarakat agar mau divaksinasi, dan kami juga dengan pihak Koramil, Polsek mengimbau masyarakat agar tidak mudah percaya dengan isu-isu yang tidak benar bahwa vaksin berbahaya,” katanya, Selasa (16/11/2021).

Ia juga menyampaikan kepada masyarakat walau sudah melakukan vaksinasi, harus tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes), serta jika ada keluhan setelah bervaksin agar segera menghubungi Puskesmas terdekat untuk segera ditangani oleh Nakes. (put)