Situasi Debat Pilkada Katingan Aman dan Terkendali

Kapolres Katingan, AKBP Chandra Ismawanto didampingi Kabag Ops dan Kasat Reskrim

BALANGANEWS, KASONGAN – Situasi penyelenggaraan debat publik tahap kedua pemilihan kepala daerah (pilkada) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Katingan periode 2025-2030, yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Katingan, Rabu (13/11), di gedung wakil rakyat Katingan, berlangsung tertib, aman, lancar dan terkendali.

Kapolres Katingan, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Chandra Ismawanto, saat dikonfirmasi, usai memberikan pengamanan berlangsungnya debat tersebut, kepada sejumlah awak media mengatakan, pengamanan ketat dilakukan sejak pagi, yakni sejak pukul 06.30 wib. “Tepatnya, sebelum berlangsungnya debat dimaksud, dengan menurunkan puluhan personil Polres Katingan, bersama-sama dengan sejumlah PJU,” katanya.

Intinya, sejak pagi menurutnya, lokasi di sekitar gedung wakil rakyat ini dilakukan pengamanan oleh Polres Katingan sekitar 70 orang personil, yang dipimpin oleh masing-masing kepala kesatuan (kasat).

Dengan sistem pengamanan seperti itu, mengenai lokasi di sekitar gedung wakil rakyat, sebagai tempat penyelenggaraan debat publik maupun di dalam ruangan kegiatan menurutnya, tidak ditemui keributan ataupun mengarah ke hal yang negatif lainnya. “Tapi, tetap dalam keadaan aman, tertib dan kondusif. Bahkan, pelaksanaannya pun lancar dan sukses sampai berakhirnya debat kedua tersebut,” terangnya.

Menjawab pertanyaan media, terkait sistem keamanan, khusus di sekitar jalan raya, trans Kalimantan atau jalan Tjilik Riwut memasuki pintu gerbang kantor Bupati Katingan hingga ke arah gedung wakil rakyat sebagai tempat penyelenggaraan debat tersebut menurutnya, ditempatkan puluhan personil. Kemudian, untuk di dalam pagar gedung wakil rakyat, dari pintu pagar hingga ke dalam pagar, juga ditempatkan puluhan personil dengan maksud, untuk mengatur parkir berbagai jenis kendaraan, baik kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat.

Selanjutnya, di dalam gedung Sekretariat DPRD (Setwan) hingga memasuki gedung wakil rakyat menurutnya, juga ditempatkan puluhan personil. “Bahkan sampai menjaga pintu masuk ke dalam rumah wakil rakyat pun, juga personil kami, dengan penjagaan cukup ketat,” terangnya.

Syukur Alhamdulillah, kata Kapolres, semua yang hadir di dalam debat publik kedua semuanya mentaati peraturan yang diberlakukan oleh penyelenggara debat publik tersebut. “Sehingga, debat publik yang merupakan hari terakhir debat pilkada 2014 ini berjalan lancar, aman dan sukses,” aku pamen penyandang pangkat dua melati di pundaknya ini. (abu)