TMMD Solusi Masyarakat Mengatasi Ketertinggalan

BALANGANEWS, SAMPIT – Saat ini, wilayah di Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), masih tertinggal dibandingkan wilayah kecamatan lain di dekat kota. Namun dengan adanya program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD), bisa menjadi solusi mengatasi ketertinggalan tersebut.

Hal itu dikarenakan, program TMMD yang dilaksanakan oleh Kodim 1015 Sampit tersebut, menyasar pembangunan fisik. Terutama jembatan, tempat ibadah, dan pos pelayanan terpadu.

“Memang tidak banyak yang di bangun. Namun program ini sangat membantu kami. Dan sudah membuat kami merasa nyaman saat melintas jembatan tersebut,” kata Jafar, salah seorang warga sekitar.

Dirinya mengaku sangat berterimakasih kepada anggota TNI yang terus bekerja untuk menyelesaikan renovasi bangunan tersebut. Dan mereka berharap, agar ke depan, ada lagi program lain yang dapat melanjutkan pembangunan di desa. (rls/nor)