BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Stand pameran Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Diskop UKM) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), berhasil meraih predikat kategori stand Terbaik Pertama dalam penyelenggaraan Expo UMKM di Solo.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng melalui Diskop UKM memperkenalkan produk khas Kalteng olahan UMKM binaannya ketika mengikuti Expo UMKM di Surakarta, yang diselenggarakan sejak 10 hingga 13 Agustus 2023.
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalteng, Norhani mengatakan dalam mengikuti Expo UMKM tersebut, pihaknya menampilkan produk hasil olahan dari pelaku UMKM Kalteng seperti obat dan minuman tradisonal khas Kalteng, kerajinan rotan, batik khas Kalteng, kerajinan tangan dari purun dan enceng gondok, kue kering atau makanan ringan seperti amplang, steek dan lain lain.
Ia mengungkapkan, masyarakat yang menghadiri Expo UMKM dalam rangka memperingati Hari UMKM Nasional Tahun 2023 tersebut, sangat antusias terhadap produk olahan khas Kalteng, sehingga banyak pengunjung yang membeli produk yang dijual di stan Diskop saat itu.
“Kue kering khususnya amplang di hari pertama sudah habis terjual. Produk herbal juga banyak peminatnya terutama bajakah baik yang masih berupa kayu ataupun sudah dalam kemasan teh, begitu juga minyak tradisional yaitu minyak gosok Dayak,” tutur Norhani, Kamis (17/8/2023).
Untuk kerajinan rotan, ungkapnya, banyak peminat dan pembeli disana untuk batik khas Kalteng, banyak yang tertarik dan berminat, namun menurut pengunjung harganya cukup mahal, sehingga mereka tidak jadi membeli.
Norhani berharap, dengan mengikuti kegiatan expo UMKM, para peserta bisa berinovasi dan berkreasi untuk meningkatkan produknya dengan melihat produk dari provinsi lain.
Ia juga mengungkapkan, Pemprov Kalteng melalui Diskop dan UKM Kalteng mengimbau agar semua pelaku usaha di Kalteng dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas produknya, dengan meningkatkan pengalaman dan pengetahuan baik melalui media sosial maupun dengan melihat produk dari luar.
“Selain itu semua pelaku usaha UKM bisa memanfaatkan media komunikasi baik untuk penjualan dan pembayaran secara online dan juga berupaya mengurus semua legalitas yang diperlukan,” pungkasnya. (asp)