BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Ina Prayawati, dalam memperingati Hari Kartini tahun 2024, mengajak kaum perempuan di Kalteng agar terus menginspirasi pembangunan.
Menurutnya, perempuan memiliki potensi besar dan peran penting dalam pembangunan, sehingga harus terus berkarya, berkreasi, dan berinovasi di berbagai bidang.
“Kaum perempuan memiliki potensi yang besar dan peran penting dalam pembangunan. Oleh karenanya, kaum perempuan harus dapat terus berkarya, berkreasi, berinovasi, dan turut serta dalam membangun daerah serta bangsa ini,” ucap Ina, Minggu (21/4/2024).
Ina menekankan pentingnya perempuan memperoleh kesempatan dan akses yang sama dalam pendidikan, pekerjaan, dan kepemimpinan. Hal ini, baginya, adalah bagian dari semangat emansipasi yang diperjuangkan oleh RA Kartini.
“Penting bagi perempuan untuk mendapatkan kesempatan dan akses yang sama dalam berbagai aspek kehidupan, hal ini tentu merupakan bagian dari spirit emansipasi yang diperjuangkan oleh RA Kartini semasa dulu,” imbuhnya.
Dengan semangat Hari Kartini, Ina berharap kaum perempuan, terutama di Kalteng, terinspirasi untuk berkontribusi dalam pembangunan, menciptakan masyarakat yang lebih baik dan berkeadilan gender. (asp)