Pancani Gandrung Resmikan Kantor Sekretariat DPP KWD Dusmala

Pembukaan tirai plang nama Sekretariat DPP KWD Dusmala Nasional oleh Ketua DPP, Pancani Gandrung, tanda diresmikannya Sekretariat DPP KWD Dusmala, di Jalan Karet No.11 Palangka Raya

, – Ketua Dewan Pengurus Pusat (DPP) Kerukunan Warga Dusun Maanyan dan Lawangan (KWD Dusmala), meresmikan kantor Sekretariat , di Jalan Karet No.11 Panarung, Palangka Raya, Sabtu (10/8/2024).

Pancani Gandrung mengatakan, bahwa peresmian kantor ini diisi dengan kegiatan pemeriksaan dan pengobatan gratis, dan juga dilanjutkan dengan rapat kerja tahunan pengurus DPP KWD Dusmala tahun 2024.

“Yang pasti Dusmala Nasional ini merangkul seluruh Dusmala yang ada di Indonesia, seperti memang cita-citanya supaya semua warga Dusmala dimanapun berada tidak terasa sendiri, dan terus bersama agar kita terus menjaga kasih sayang,” katanya.

Dengan hadirnya DPP KWD Dusmala di Kalimantan Tengah (), khususnya di Palangka Raya, pihaknya akan terus berupaya untuk mengembangkan program-program kerja KWD Dusmala kedepannya agar berguna untuk warga Dusmala.

“Setiap tahunnya memang kita harus melakukan evaluasi, dan juga melakukan perkembangan program-program yang sudah kita buat itu pasti,” jelasnya.

Setelah peresmian Sekretariat, juga digelar rapat kerja tahunan secara virtual. Rapat ini diikuti oleh Warga Dusmala yang ada di Indonesia maupun di luar negeri.

“Jadi memang Dusmala Nasional ini kita tampung wadah untuk kita berkomunikasi dan saling mengasihi, tolong menolong, supaya tetap terjaga bagaimana leluhur kita meninggalkan istiadat kebiasaan kita tidak hilang,” jelasnya.

Lebih lanjut, dalam memasuki moment Pilkada Serentak 2024 ini, Pancani mengingatkan kepada seluruh masyarakat terutama warga Dusmala agar tetap menjaga persatuan.

“Tentu saya selalu mengimbau agar kita masyarakat khususnya Dusmala tidak usah ribut-ribut, beda pilihan itu biasa, kita tidak bisa memaksakan diri untuk semua orang suka dengan kita, karena semua orang mempunyai pemikiran masing-masing,” tandasnya. (asp)