Pemko Palangka Raya Gelar Sosialisasi, Tingkatkan Kapasitas Nelayan Kecil

, – Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya, melalui Dinas , mengadakan sosialisasi pengembangan kapasitas nelayan kecil di Kecamatan Sabangau pada Selasa (15/10/2024).

Kegiatan ini diikuti oleh 40 nelayan dari Kecamatan Sabangau, Jekan Raya, dan Pahandut, serta Penyuluh Perikanan Lapangan (PPL) Kota Palangka Raya.

Kepala Kota Palangka Raya, Indriarti Ritadewi, menjelaskan bahwa tujuan sosialisasi ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan nelayan dalam bidang perikanan tangkap.

Pemko berharap dengan kegiatan ini, para nelayan dapat lebih mandiri dan meningkatkan kesejahteraan mereka.

“Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para nelayan dapat lebih mandiri, meningkatkan produktivitas, serta menciptakan usaha perikanan yang bernilai tambah dan berkelanjutan. Ini adalah bagian dari upaya Pemko untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat pesisir, khususnya nelayan kecil yang tergantung pada hasil perikanan,” ujar Indriarti.

Selain itu, sosialisasi ini juga bertujuan memudahkan nelayan dalam mengakses , permodalan, serta sarana dan prasarana yang memadai. Para peserta juga diberi pemahaman tentang pentingnya menjaga keberlanjutan sumber daya ikan dan perairan.

“Pemanfaatan teknologi dalam perikanan kini menjadi sangat penting. Dengan pengetahuan dan kemampuan yang terus ditingkatkan, nelayan dapat melakukan penangkapan yang lebih efisien dan hasil tangkapan bisa lebih maksimal,” tambah Indriarti.

Sosialisasi ini juga mendorong nelayan untuk memperluas jaringan pemasaran hasil tangkapan mereka, dengan harapan dapat meningkatkan pendapatan dan distribusi hasil perikanan.

“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan wawasan baru, tetapi juga menambah semangat para nelayan untuk terus berkembang dan berkontribusi pada perekonomian daerah. Mari kita bersama-sama membangun sektor perikanan di Palangka Raya menjadi lebih maju dan sejahtera,” tutupnya. (asp)