BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Sugianto Sabran, secara resmi mengukuhkan Hanggara Atmana sebagai Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kalteng.
Pengukuhan tersebut dilaksanakan di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (17/10/2024).
Dalam sambutannya, Gubernur menyampaikan ucapan selamat kepada Hanggara Atmana atas pengukuhan tersebut.
“Atas nama Pemerintah dan masyarakat Kalimantan Tengah, saya ucapkan selamat dan sukses kepada Bapak Hanggara Atmana. Saya yakin bapak akan menjalankan tugas ini dengan penuh tanggung jawab,” ujar Gubernur.
Ia juga menegaskan bahwa pengukuhan ini menjadi momen strategis untuk memperkuat kinerja BPKP dan meningkatkan koordinasi dengan seluruh instansi di Kalimantan Tengah.
“Harapan kita bersama, di bawah kepemimpinan baru ini, BPKP semakin berperan sebagai penasihat terpercaya bagi Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah,” tambahnya.
Deputi Kepala BPKP Bidang Pengawasan Instruksi Pemerintah, Iwan Taufik Purwanto, yang juga hadir dalam acara ini, menjelaskan bahwa BPKP terus mengawal akuntabilitas keuangan dan pembangunan melalui Agenda Prioritas Pengawasan (APP) tahun 2024.
Tema APP tahun ini adalah Mengawal Akselerasi Pembangunan, dengan fokus pada tujuh sektor strategis yang mencakup 88 topik pengawasan.
“Agenda ini dirancang untuk memberikan manfaat optimal dan dampak besar bagi masyarakat, termasuk di wilayah Kalimantan Tengah,” ungkap Iwan.
Dengan pengukuhan ini, diharapkan BPKP dapat semakin berperan aktif dalam pengelolaan keuangan dan pembangunan yang akuntabel di Kalimantan Tengah. (asp)