Reika Alkai Rilis Jenggala Biru & Semua Tentangmu, Sajikan Puisi tentang Pertemuan dan Perpisahan

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Reika Alkai merilis karya pertamanya; Jenggala Biru & Semua Tentangmu di Januari 2025 ini.

Buku ini merupakan kumpulan puisi singkat yang menggambarkan alur kehidupan seseorang, yaitu pertemuan dan perpisahan. Dua fase kehidupan yang melekat erat dalam setiap kehidupan manusia. Dalam Jenggala Biru & Semua Tentangmu, Reika Alkai mengajak para pembaca sekalian untuk menjelajah kembali satu ruang di masa lalu yang disebut Jenggala Biru.

Sebagai seorang penulis, Reika Alkai mencoba menghadirkan karya sastra yang mudah dimengerti oleh para pembaca. Mengingat saat ini kita memasuki masa darurat literasi bagi para kaum muda. Kesukaannya pada dunia sastra sudah dimulai sejak dini, Reika Alkai aktif di berbagai kegiatan sastra seperti mengikuti lomba puisi ataupun musikalisasi puisi. Adapun beberapa penulis yang menginspirasinya yaitu Chairil Anwar, Sapardi Djoko Damono serta W.S. Rendra.

“Ini merupakan tantangan bagi saya pribadi, membuat suatu puisi yang bisa dinikmati bahkan memiliki daya tarik bagi generasi muda. Jenggala Biru & Semua Tentangmu dikemas secara sederhana dengan makna mendalam, harapannya bisa membuat pembaca ikut masuk dan menjelajah bersama saya dalam Jenggala Biru. Saya juga mendukung para sahabat penulis lainnya untuk terus berkarya dan dapat memajukan minat literasi bersama,” ujarnya saat diwawancarai, Rabu (5/2/2025).

Buku ini diterbitkan oleh Kaneo Media dan bisa dipesan melalui http://id.shp.ee/JetG8TS

()