BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Bazar Ramadan Berkah 1446 H/2025 M di Palma Palangka Raya, mulai 10 hingga 24 Maret 2025.
Acara ini menghadirkan berbagai produk fashion, kuliner, serta beragam kegiatan menarik seperti lomba busana muslim, fashion show, musik religi, menghias kue, dan merias.
Ketua IWAPI Kalteng, Asti Rizky Badjuri, menyatakan bahwa bazar ini menjadi wadah bagi pelaku UMKM dan UKM di Kalteng untuk memasarkan produk mereka, terutama di bidang fashion dan kuliner.
“Dalam rangka support kepada ibu-ibu, teman-teman kami, baik UMKM, UKM baik kelas kecil dan kelas menengah semua, untuk menjual produk mereka, khusus di fashion dan kuliner,”* ujarnya, pada pembukaan, Senin (10/3/2025).
Asti juga menyampaikan bahwa banyak anggota IWAPI telah berpartisipasi dalam berbagai bazar Ramadan yang diselenggarakan pemerintah maupun pihak lain.
“Jadi anggota IWAPI ini tersebar dalam mengikuti bazar,”
imbuhnya.
Lebih lanjut, ia mengajak masyarakat Kalimantan Tengah untuk berbelanja di Bazzar yang IWAPI sediakan, untuk mendukung para pelaku usaha.
Sementara itu, Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng, Edy Pratowo, yang hadir dalam pembukaan bazar, mengapresiasi inisiatif IWAPI dalam mendukung pertumbuhan UMKM dan dunia usaha di daerah.
Menurutnya, IWAPI sebagai organisasi pengusaha wanita tertua di Indonesia harus terus bersinergi dengan pemerintah dalam mendorong pengembangan dunia usaha, khususnya bagi pelaku UMKM.
“Para pengusaha wanita Indonesia dituntut untuk meningkatkan kemampuan dan daya saing agar kita bisa go international dan mempertahankan kemampuan, baik usaha kecil, menengah, maupun besar, khususnya UMKM,” ujarnya.
Ia berharap IWAPI dapat terus berkontribusi dalam meningkatkan pendapatan nasional dan mengurangi angka kemiskinan melalui pemberdayaan usaha perempuan. (asp)