BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar QRIS Jelajah Budaya Indonesia dalam rangka memperingati HUT ke-80 Kemerdekaan RI di Palangka Raya, Minggu (24/8/2025).
Kepala Perwakilan BI Kalteng, Yuliansyah Andrias, mengatakan kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat mengenai transaksi keuangan digital, khususnya penggunaan QRIS.
Selain itu, ajang yang diikuti oleh 35 tim ini menjadi seleksi awal untuk mencari perwakilan Kalteng di tingkat regional Kalimantan.
“Pemenang dari kegiatan ini akan dikompetisikan kembali di wilayah Kalimantan. Jadi nanti ketemu lagi teman-teman komunitas wilayah Kalimantan, mulai dari Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, hingga Kalimantan Timur,” ujarnya.
Ia menyebutkan, ada empat titik pelaksanaan QRIS Jelajah Budaya Indonesia di Kalimantan, yakni Palangka Raya, Banjarmasin, Samarinda, dan terakhir Ibu Kota Nusantara (IKN).
Dari Kalteng, dua tim pemenang akan mewakili daerah ke tingkat regional sebelum melangkah ke tingkat nasional.
Menurut Yuliansyah, target nasional pengguna QRIS mencapai 60 juta orang, sementara di Kalteng ditargetkan 22 ribu pengguna.
“Mudah-mudahan sumbangsih teman-teman semua bisa mencapai target kita. Khusus di Kalimantan Tengah kita 22 ribu pengguna (QRIS),” jelasnya.
Ia menambahkan, kegiatan ini telah memberikan dampak nyata terhadap pertumbuhan pengguna QRIS di daerah.
“Selama dua hari ini, teman-teman sudah membantu kita mencapai 290 akuisisi baru, 400 transaksi, serta hampir 1.000 edukasi dan sosialisasi,” katanya.
Melalui QRIS Jelajah Budaya Indonesia, BI berharap edukasi transaksi digital semakin meluas dan sekaligus menjadi sarana memperkenalkan budaya lokal di berbagai daerah di Kalimantan. (asp)
