Lintang Batang Hortifarm Berbagi Motivasi Berkebun

Kegiatan Lintang Batang Hortifarm bersama Petani Milenial Palangka Raya
Kegiatan Lintang Batang Hortifarm bersama Petani Milenial Palangka Raya

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Sebanyak 50 Petani Milenial Palangka Raya bersama-sama berkumpul melakukan konsolidasi dan mendapat motivasi di Lintang Batang Hortifarm (LBH) pada Kamis (18/11/2021).

Kegiatan dibuka langsung oleh Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (BPTP) Provinsi Kalimantan Tengah, Bapak Dr. Ir. Syamsuddin, M.Sc.

Kepada BPTP Provinsi Kalteng menyampaikan tugas pokok BPTP Kalteng dan sangat mendukung agenda Petani Milenial.

Materi Motivasi disampaikan Bapak Johan Sukardi dari LBH, untuk membuka wawasan peserta di sektor budidaya buah-buahan.

Dia juga menyampaikan bahwa buah-buahan yang ditanam di Kalteng tidak kalah dengan buah impor, apalagi peluangnya mash sangat terbuka lebar.

“Pengalaman mengelola kebun buah sejak 2016 dengan luas lahan 13 Ha dan terus berkembang sampai saat ini menjadi 135 Ha adalah berkat kerja keras dan kemauan terus belajar dari semua pengelola LBH,” ujarnya.

Selain itu, Pembina Lintang Batang Hortifarm, Bapak Priyanto P.S menyampaikan kunci dari keberhasilan LBH saat ini adalah pertumbuhan yang terus di-creat, dan kelembagaan yang matang merupakan keunggulan untuk saling menguatkan di semua sektor usaha.

Konsolidasi pertanian di akhir dengan komitmen bersama Petani Milenial Palangka Raya untuk berjalan dan maju bersama di bidang pertanian di bawah komando Komisariat Daerah (KOMDA) DPM/A Palangka Raya. (asp)