BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Vaksinasi Covid-19 terus dilakukan jajaran Lapas Kelas IIA Palangka Raya. Hingga kini hampir separuh lebih warga binaan pemasyarakatan (WBP) telah tervaksin baik dosis satu dan dua.
Senin (24/1/2022), vaksinasi kembali dilaksanakan untuk dosis kedua bagi 130 WBP yang melaksanakan vaksinasi dua Minggu lalu. Bekerjasama dengan Rumah Sakit Islam Muhammadiyah, vaksinasi dilaksanakan tanpa menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK).
Kalapas Palangka Raya, Chandran Lestyono, melalui Kasi Binadik Tigor Hutabalian, mengatakan pelaksanaan vaksinasi kali ini merupakan tahap keempat program percepatan vaksinasi mendukung pemerintah pusat.
Tiga kali pelaksanaan vaksinasi bekerjasama dengan RS TNI AD dengan menggunakan NIK. Barulah di tahap keempat ini bisa melaksanakan vaksinasi tanpa menggunakan NIK.
“Untuk total keseluruhan WBP yang sudah tervaksinasi itu sebanyak 350 untuk tahap satu sampai tiga, lalu sekarang ada 130 WBP di tahap empat. Sedangkan total keseluruhan WBP di Lapas ada 730 orang,” katanya.
Bagi mereka yang menjalani vaksinasi tanpa menggunakan NIK, jelas Tigor, akan bisa mendapatkan sertifikat setelah mengurus catatan kependudukan di Disdukcapil dan mendatangi RSI Muhammadiyah.
“Mereka bisa mengakses aplikasi pedulilindungi setelah mengurus KTP nantinya,” urainya.
Ia berharap, WBP dapat memanfaatkan fasilitas pelayanan vaksinasi yang dilakukan Lapas Palangka Raya sebagai bentuk pencegahan terhadap penyebaran Covid-19.
“Sebagian WBP memang tidak bisa vaksin karena tidak lolos screening. Namun ada juga yang memang tidak bersedia,” pungkasnya. (yud)