Kemajuan Pendidikan Akan Mendorong Peningkatan Pembangunan SDM

IMG 20220331 201226 min
Pj. Sekda Kalteng, H. Nuryakin saat membacakan sambutan

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Pj. Sekda Kalteng, H. Nuryakin membuka secara langsung pembukaan Rapat Koordinasi Teknis Perencanaan dan Pembangunan (Rakortekrenbang) urusan Pendidikan Kabupaten/Kota di Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2022 yang dilaksanakan di Hotel Bahalap Palangka Raya, Kamis (31/3/2022) malam.

Dalam kesempatan tersebut, Nuryakin menyampaikan, melalui kegiatan ini, diharapkan bisa memberikan sumber informasi yang akurat dalam menyusun, menyepakati, dan merumuskan kebijakan-kebijakan terkait target Indikator Kinerja SPM Pemerintah Daerah masing masing, termasuk juga dukungan terhadap program atau kegiatan dalam rangka pencapaian target indikator Standar Pelayanan Minimal (SPM), sehingga menjadi skala prioritas untuk masuk dalam Penyusunan Rencana Kerja Tahun 2023.

“Kegiatan Rakortekrenbang urusan Pendidikan untuk Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah Tahun 2022 ini, merupakan upaya strategis dan penting dalam rangka sinkronisasi dan harmonisasi perencanaan pembangunan pusat, dan daerah untuk pencapaian target pembangunan nasional Pendidikan,” ucapnya.

Lebih lanjut, Nuryakin menyampaikan pendidikan dalam kerangka pembangunan nasional adalah membangun pendidikan yang berkualitas, dan berkesinambungan, yang salah satunya diwujudkan dengan meningkatkan kemudahan akses dan kualitas pelayanan.

“Rapat Koordinasi Teknis Urusan Pendidikan tahun ini merupakan langkah penting, dalam menyikapi isu-isu strategis terkait pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM) di bidang Pendidikan, baik isu strategis Nasional maupun isu-isu strategis Daerah yang menjadi Program Strategis Daerah pada tahun 2023 sesuai RPJMD 2021-2026,” ungkapnya.

Dijelaskannya, saat ini masih banyak tantangan yang kita hadapi dalam pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM).

“Oleh karena itu, kita selaku pemerintah daerah, dan juga para pemangku kepentingan bidang pendidikan, hendaknya dapat bekerja lebih keras lagi, dengan kesungguhan dan keikhlasan melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kemajuan pembangunan bidang pendidikan, sehingga Pendidikan di Provinsi Kalimantan Tengah Makin Berkah, yaitu Pendidikan yang Bermartabat, Elok, Religius, Kuat, Amanah, dan Harmonis),” jelasnya.

Kemajuan pendidikan tentunya akan dapat mendorong peningkatan pembangunan SDM Kalimantan Tengah yang Cerdas, Sehat, dan Berdaya Saing, yang akhirnya juga akan memacu percepatan pembangunan di segala bidang, sehingga Visi Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Makin BERKAH dapat terwujud.

“Oleh karena itu, penyusunan perencanaan urusan Pendidikan akan sangat berperan penting untuk pencapaian visi dan misi Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2021-2026, baik pada tatanan Pemerintah Provinsi maupun Kabupaten atau Kota,” katanya.

Program, target, capaian, dan output di bidang pendidikan antara Pemerintah Daerah, dan Pemerintah Pusat harus selaras, dalam rangka mewujudkan pendidikan yang berkualitas dan berkesinambungan. (asp)