BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Event kejuaraan UCI MTB Eliminator World Cup 2022 yang digelar di Palangka Raya merupakan momentum untuk memperkenalkan kebudayaan dan pariwisata Kalimantan Tengah.
“Moment (UCI MTB 2022) ini sangat luar biasa sekali untuk promosi budaya dan pariwisata kita, karena diikuti oleh 32 Negara dan disiarkan di 132 Negara,” ucap Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalteng, Adiah Chandra Sari, Rabu (24/8/2022).
Oleh sebab itu, kata Adiah, kesempatan tesebut lah untuk kita semua dapat memperkenalkan bahwa Kalimantan Tengah itu memiliki destinasi wisata, pesona alam serta adat istiadat yang indah.
“Kalimantan Tengah ini memiliki destinasi wisata yang luar biasa dan keindahan alam yang luar biasa, kemudian juga keindahan dan kecantikan adat istiadat, tradisi yang luar biasa juga,” imbuhnya.
“Jadi nanti kita pertunjukan atraksi-atraksi kebudayaan kita kepada mereka atlet UCI MTB dari luar negeri seperti di Bandara ini,” sebut Adiah.
Selain itu, ia menerangkan, di Palangka Raya sendiri yang ada di beberapa tempat seperti di Yos Sudarso tepatnya di Taman Tunggal Sanomang dan juga di Taman Pasuk Kameloh pihaknya juga akan menampilkan beberapa atraksi tarian.
“Selain itu, untuk UCI MTB Eliminator world Cup 2022 nanti ada juga, waktu pembukaan ada Festival Betang Expo yang menampilkan atraksi seni budaya, dan bazar UMKM untuk memperlihatkan kayanya Kalimantan Tengah,” pungkas Adiah. (asp)