Ganjar-Yenny Disandingkan Capres Cawapres, PSI Kalteng Siap Menangkan

PSI
Ketua DPW PSI Provinsi Kalteng, Pancani Gandrung

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mendeklarasikan usung pasangan Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid yang akan disandingkan sebagai Capres dan Cawapres di pemilihan umum serentak 2024 mendatang.

Menanggapi itu, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Kalteng, Pancani Gandrung membeberkan terpilihnya sosok tersebut dari rembuk rakyat muncul nama Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid.

Tegas Pancani, pihaknya pun siap untuk bertarung dan bekerja untuk kepentingan rakyat Indonesia khususnya di Kalteng melalui PSI di perangkat-perangkat daerah Bumi Tambun Bungai.

“Kita siap tarung dan bekerja menjadi struktur pemenangan bagi pasangan Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid untuk Indonesia, khususnya Kalteng lebih maju, bermartabat, adil dan sejahtera,” katanya, Rabu (5/10/2022).

Ganjar Pranowo disebutkannya, sangat unggul dibandingkan kandidat lainnya. Bagi Pancani, Gubernur Jawa Tengah itu adalah calon terbaik, karena memiliki visi kebangsaan dan kebhinekaan yang sama dengan perjuangan PSI. Selain itu sosok Ganjar Pranowo dikenal sebagai orang yang merakyat dan mengerti aspirasi kaum muda.

“Melalui gaya komunikasi di media sosial untuk menyampaikan pikiran dan ide gagasan Ganjar Pranowo, dinilai mengikuti perkembangan zaman dan memahami cara komunikasi anak muda,” jelasnya.

Selanjutnya, Yenny Wahid menurut Pancani merupakan, sebagai tokoh perempuan Islam yang konsisten melanjutkan perjuangan ayahnya, Gus Dur, diharapkan dapat menciptakan Indonesia yang adil dan toleran.

Pihaknya optimis memenangkan Ganjar Pranowo dan Yenny Wahid di Pemilu 2024 melalui kerja gotong royong seluruh kader yang ada di daerah. (asp)