DPRD Kalteng Ingatkan Masyarakat Juga Waspadai DBD

Achmad Amur

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA-Saat ini, perhatian hampir semua pihak, mulai pemerintah hingga masyarakat terfokus pada penyebaran wabah Virus Corona atau Covid-19. Hal itu dinilai wajar, karena tingkat penyebarannya yang cepat serta dampaknya yang telah mengglobal hampir di seluruh dunia.

Namun demikian, Anggota Komisi III DPRD Kalteng, H Achmad Amur mengingatkan agar pemerintah daerah khususnya Dinas Kesehatan dan masyarakat, tidak lengah dengan potensi wabah penyakit lainnya. Terutama yang biasa terjadi di saat musim penghujan seperti sekarang, yakni Demam Berdarah Dengue (DBD).

Pasalnya menurut Amur, dampak DBD pun tidak kalah berbahayanya dengan Virus Corona. Bahkan juga bisa mengakibatkan kematian dalam jumlah besar apabila tidak dilakukan antisipasi serta penanganan maksimal.

“Kewaspadaan kita saat ini terhadap penyebaran Virus Corona, jangan membuat lengah dengan potensi penyebaran penyakit lainnya, seperti DBD. Dan kewaspadaan ini juga harus dilakukan oleh semua pihak, baik pemerintah maupun masyarakat,” kata Achmad Amur, Sabtu (28/3/2020).

Untuk mengantisipasi peningkatan kasus DBD, kata Amur, dia meminta agar pihak Dinas Kesehatan untuk bisa menyiagakan puskesmas hingga rumah sakit beserta obat-obatan yang diperlukan.

Sementara masyarakat, ujarnya, diimbau agar bisa menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya guna mengantisipasi dan mewaspadai kasus DBD, yakni dengan cara tetap melaksanakan pola 3M (menguras, menutup, dan mengubur barang yang dapat menampung air).

“3M itu adalah rajin menguras bak penampungan air. Kemudian menutup setiap bak penampungan air dan mengubur setiap barang bekas yang rawan menjadi sarang nyamuk,” ujarnya. (ari)