Positif Covid-19 di Kalteng 128 Orang dan OTG 1.116 Orang

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Kasus positif Covid-19 di Provinsi Kalimantan Tengah hari ini (29/4/2020) kembali bertambah. Terdapat penambahan sebanyak 7 orang, yang berasal dari Palangka Raya, Kapuas, Barito Timur dan Murung Raya.

“Hari ini, pasien positif Covid-19 di Palangka Raya bertambah 2 orang, Kapuas 2 orang, Murung Raya 2 orang dan Barito Timur 1 orang. Sehingga total hingga saat ini ada 128 kasus positif Covid-19 yang tersebar di 13 kabupaten/kota se Kalteng,” kata Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kalteng, Sugianto Sabran, Rabu (29/4/2020).

Dari 128 kasus tersebut, sebanyak 110 orang menjalani perawatan,  6 orang meninggal dunia dan 12 orang dinyatakan sembuh.

“Alhamdulillah, hari ini kembali ada yang sembuh 1 orang dari Kabupaten Pulang Pisau,” imbuh dia.

Penambahan signifikan kembali terjadi untuk orang dalam pemantauan (ODP). Saat ini terdapat 327 ODP, atau bertambah 26 orang dibanding sehari sebelumnya.

Sedangkan pasien dengan pengawasan (PDP), bertambah satu menjadi 76 orang, dari 75 orang pada hari sebelumnya.

“Penambahan paling banyak adalah orang dengan kontak erat tanpa gejala atau OTG. Saat ini jumlahnya sudah mencapai 1.116 orang, atau bertambah 53 orang dibanding kemarin. Dan terbanyak berada di Kabupaten Murung Raya, ada 266 orang,” beber Sugianto. (ari)