Taty Buka Peluang Investasi untuk Meningkatkan Sektor Pendapatan di Pulang Pisau

Plt Bupati Pulang Pisau, Pudjirustaty Narang

BALANGANEWS, PULANG PISAU – Plt Bupati Pulang Pisau, Pudjirustaty Narang membuka peluang seluas-luasnya kepada para investor yang ingin menanamkan modalnya di Kabupaten Pulang Pisau.

“Kita persilakan bagi para pengusaha-pengusaha besar untuk berinvestasi di Kabupaten Pulang Pisau. Sebab banyak potensi yang bisa digali, kita permudah perizinannya sepanjang berdampak positif bagi perekonomian masyarakat setempat,” ucap Taty baru-baru tadi.

Menurut Taty, dengan banyaknya investor yang datang untuk menanamkan modalnya di Kabupaten Pulang Pisau, diharapkan dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD).

“Masalah pendapatan ini menjadi perhatian kita, juga untuk sumber-sumber pendapatan yang potensial dan menjadi andalan untuk mendongkrak PAD,” ucap Plt Bupati Pulang Pisau.

Taty juga berujar, ada banyak potensi yang dapat memberikan kontribusi untuk meningkatkan sektor pendapatan. Diantaranya retribusi sarang burung walet, serta bisnis properti di Pulang Pisau yang menjadi peluang untuk mendapatkan BPHTB.

Dia menilai, optimalisasi PAD sektor tersebut merupakan salah satu upaya yang terus dilakukan Pemkab Pulang Pisau. “Intinya kita akan lebih fokus untuk meningkatan PAD Pulpis melalui retribusi dan pajak ini,” kata Taty.

Terkait dengan optimalisasi pendapatan dari retribusi dan pajak sarang walet, Taty mengungkapkan akan terus mengupayakan dengan mensinergikan antara BPPKAD dan Satpol PP untuk penagihannya. “Kerjasama itu penting untuk memaksimalkan pendapatan dari sektor ini,” demikian Pudjirustaty Narang. (nor)