Dorong Peningkatan Infrastruktur Ruas Maliku-Bantanan

Ahmad Jayadikarta
Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Pulang Pisau H Ahmad Jayadikarta SIP

BALANGANEWS, PULANG PISAU – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Pulang Pisau H Ahmad Jayadikarta mendorong peningkatan pembangunan ruas jalan Maliku-Bantanan. Pasalnya, ruas jalan tersebut, merupakan akses utama jalan menuju ibu kota Kecamatan Sebangau Kuala.

“Kami tentu sangat mendorong peningkatan pembangunan infrastruktur ruas jalan Maliku-Bantanan. Sebab, akses jalan tersebut merupakan ruas jalan utama menuju ibu kota Kecamatan Sebangau Kuala,” kata Jayadi, Minggu (7/3/2021).

Politisi Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) Kabupaten Pulang Pisau ini mengaku sangat bersyukur, Pemerintah Daerah Kabupaten Pulang Pisau yang memberikan perhatian dengan mengalokasikan anggaran dalam setiap tahunnya guna peningkatan infrastruktur ruas jalan tersebut yang menjadi urat nadi mobilitas masyarakat.

“Informasinya, tahun 2021 ruas jalan Maliku – Bantanan kembali mendapatkan anggaran dari dana DAK sebesar 10 milyar,” ungkapnya

Anggota Dewan dari Dapil III Kecamatan Sebangau Kuala dan Kahayan Kuala itu akan terus memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi dan usulan masyarakat, khususnya peningkatan infrastruktur jalan desa.

“Aspirasi dan usulan masyarakat akan terus kita kawal dan perjuangkan. Harapan kita secara bertahap usulan tersebut bisa terealisasi sesuai dengan kamampuan anggaran daerah, ” tandasnya. (nor)